Pangkalpinang

Koalisi Poros Perubahan PPP dan Demokrat Makin Menguat.

Lintasan-pgk. Bertempat di kantor DPC PPP kota Pangkalpinang dilaksanakan pertemuan Poros Perubahan antara Partai Persatuan Pembangunan bersama Partai Demokrat.

Hadir jajaran DPC PPP pimpinan Depati Mahatila Amir Gandhi SH.,MM beserta sekjen DPC Dwi Pramono, SE.,MM dan dari Demokrat hadir Rudiansyah Rasyid beserta jajaran pengurus DPC.

Gandhi sampaikan bahwa acara ini diinisiasi oleh Partai Demokrat dan bagi PPP adalah kewajiban karena menjalin ukhuwah Islamiah dan PPP adalah partai tua yang melewati beberapa orde yaitu orde baru dan orde reformasi.

Gandhi lanjutkan bahwa Demokrat sudah sangat dekatĀ  dibanding dengan partai lain maka demokratlah yang sering kita lakukan legiatan kerjasama terakhir jaman pencalonan Yusron Yusroni , mudah -mudahan dengan pertemuan ini bukan instan dan langsung berbuat manis bukan sekarang tapi nanti dan ini upaya kita menanam bibit dan mudah-mudahan berbuat manis kedepannya.

Rusdiansyah Rasyid sampaikan bahwa kamj Demokrat sudah sangat dekat karena ada kader kami masuk di Petiga dan ada juga kader Petiga masuk Demokrat karena sama-sama punya kader potensial.

Koalisi Poros Perubahan memulai konsolidasi dengan pertemuan antar pengurus DPC, Rabu (10/05/23).

Gandhi selanjutnya sampaikan bahwa ada benang merah bahwa Demokrat bersama Petiga menginginkan Poros Perubahan yang mampu melahirkan ide -ide dan gagasan baru bagi kemajuan masyarakat Pangkalpinang maka sementara kita namakan Poros Perubahan dan akan kita patenkan dengan berkunjung ke kantor Demokrat.

Rusdiansyah lanjutkan dari koalisi Poros Perubahan ini PPP wallkota dan Demokrat atay sebaliknya Demokrat walikota dan DPRD diketuai dari PPP dan itu sangat memungkinkan karena jumlah kami berdua sama-sama 4 kursi jadi sudah puny 8 kursi dan itu sudah bisa mengusung walikota dan wakil walikota kedepan, pungkas Rusdiansyah.

[Lintasan/ dody]

Leave a Reply