Lintasan – Pangkalpinang . Bertempat di Grand Manunggal Hotel Pangkalpinang aisten Pemerintahan dan kesra Kota Pangkalpinang Ahmad Subekti Mewakili Penjabat Wali Kota Pangkalpinang Menghadiri Undangan Acara Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara Tingkat Kota Pangkalpinang dalam Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur, Wali Kota-Wakil Wali Kota Dalam Pilkada Serentak Tahun 2024 oleh KPU Pangkalpinang didampingi : Ka. Badan Kesbangpol, Ka. Dinas Dukcapil,Ka. Dinas Kesehatan, Ka. Dinas Kominfo, Kasat Pol.PP. Sabtu (10/08/24).
Ketua KPU kota Pangkalpinang Sobarian sampaikan bahwa DPS muncul dari data petugas pantarlih kita di lapangan selama 1 bulan dengan berbagai cerita yang didapat dan hasilnya maksimal sampai proses pleno kelurahan dan kecamatan sampai hari ini kita buka pleno tingkat kota Pangkalpinang.
Bantuan pemangku jabatan pemerintah kota dan perangkat lainnya makan kita dimudahkan sampai saat ini kita bisa pleno sampai kita tetapkan sampai jadi data pemilih tetap di pemilu mendatang 27 November 2024.
Kami minta bantu sosialisasikan lagi bahwa kita milih lagi di November 2024 dan kalan belum ada bisa masuk DPTB dan sampai saat pemilihan kita bisa masuk dengan KTP dengan daftar pemilih khusus.
Pleno kali ini adalah menyampaikan data PPK tingkat kecamatan dan setelah lengkap akan dilakukan penetapan dan kalau ada yang belum masuk akan ada DPTB dan baru penetapan DPT nantinya untuk dipublikasikan sebagai pemilih di pilkada 2024.
Jumlah TPS 306 , jumlah kelurahan 42 . Daftar pemilih kecamatan Bukit Intan L : 14.994 P: 15.195 Total : 30189 . Kecamatan Tamansari L: 7.114 P: 7363 Total : 14.447, Kecamatan Pangkal Balam L : 8.009 P: 8.025 Total : 16.034, Kecamatan Rangkui L:13.562 P:14.085 Total :27.647 , Kecamatan Gerunggang L: 17.561 P:18.308 Total : 35.869, Kecamatan Gabek L: 12.428 P: 12.993Total : 25.421 , Kecamatan Girimaya L: 7.087 P: 7.209 Total : 14.296 secara keseluruhan total daftar pemilihan sementara Kota Pangkalpinang L : 80.755 P:83.178 Total : 163.933.
Berdasarkan data perubahan yang ada maka kurang dan lebih data yang sudah disampaikan di Jogja sehingga ini menjadi acuan data yang akan dipergunakan nantinya.
Lokasi khusus 5 Loksus di Pangkalpinang ada di Tamansari 2 Loksus L : 17 P: 96 Total : 113. Gerunggang 1 loksus L : 380 . Gabek 2 Loksus L: 659 . Jadi total TPS jadi 311 Sekota Pangkalpinang.
Jadi untuk DPS Kota Pangkalpinang L : 82.699 P: 83.163 Total : 164.862 yang mempunyai hak pilih di pilkada 2024 mendatang.
Setelah ini kita sama -sama saling support dimana kedepan semakin bersinergi dan semakin kuat agar pilkada bisa lancar dan mulus dengan belajar lebih baik dengan ikut aturan bagi kawan-kawan PPK.
[Lintasan / Redaksi]
Leave a Reply