Bangka Belitung, Pangkalpinang

Bakti Sosial Polri Presisi Sambut Ramadan 1446 H di Masjid At-Taqwa Pangkal Pinang

Lintasan -Pangkal Pinang, Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, jajaran Direktorat Intelijen dan Keamanan Polda Kepulauan Bangka Belitung menggelar kegiatan bakti sosial bersama pengurus Masjid At-Taqwa di Kelurahan Semabung Baru, Kecamatan Girimaya, Kota Pangkal Pinang bertajuk “Bakti Ramadhan Presisi” ini dilaksanakan pada Jumat (28/2/2025) dengan fokus pada kerja bakti dan penyerahan bantuan sembako kepada pengurus masjid.

Hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat di lingkungan polda di antaranya Kasubbag Renmin, perwira dan anggota Dit Intelkam, pengurus Masjid At-Taqwa, serta Bhabinkamtibmas Polresta Pangkalpinang.

Disampaikan bahwa Bantuan Sembako untuk Masyarakat sebagai wujud kepedulian, Dit Intelkam Polda Babel menyerahkan bantuan paket sembako yang terdiri dari 5 dus bolesa makanan ditambah 1 dus kurma dan 5 paket sembako lengkap berisi bahan pokok.

Penyerahan bantuan dilakukan secara langsung oleh personel Dit Intelkam didampingi Bhabinkamtibmas dan diterima oleh pengurus Masjid At-Taqwa. Bantuan ini rencananya akan didistribusikan kepada pengurus masjid yang kurang mampu untuk meringankan kebutuhan selama Ramadan.

Dir Intelkam Polda Babel menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi Polri dengan masyarakat dalam menyambut bulan penuh berkah.

Selain memperkuat hubungan dengan warga, kerja bakti dan baksos ini juga menjadi sarana meningkatkan kebersihan dan kenyamanan masjid sebagai tempat ibadah,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Masjid At-Taqwa mengapresiasi inisiatif Polri yang dinilai tepat sasaran dimana santuan ini sangat berarti, terutama bagi pengurus masjid yang kurang mampu. Semoga menjadi amal jariyah bagi semua pihak yang terlibat,” tuturnya.

[Lintasan / Redaksi]

Leave a Reply